Bertempat di Lapangan Kartini Bajawa, Senin (10/6/2024), Bupati Ngada Andreas Paru memimpin launching Bulan Keteladanan Pajak Bagi ASN dan Kesadaran Pajak Masyarakat Kabupaten Ngada Tahun 2024. Kegiatan yang dipadukan dengan apel bagi ASN lingkungan Pemda Ngada dihadiri Wakil Bupati Ngada, Raymundus Bena, Sekda Ngada Theodisius Yosefus Nono, Staf Ahli Bupati, Asisten dan pimpinan perangkat daerah Kabupaten Ngada. Hadir Kepala Kantor Pajak Bajawa Agustinus I.Saputra, Kepala Cabang Bank NTT Bajawa, Jorsalino R.Seran serta manatn Kepala Bank NTT Cabang Bajawa Ketut Edy Suryantha yang beralih tugas sebagai Pimpinan Bank NTT Cabang Ende serta karyawan karyawati bank NTT Cabang Bajawa. Kepala Badan Pendapatan Daerah Kabupaten Ngada, Wilfridus Ajo dalam laporannya mengatakan kegiatan launching yang juga mendapat dukungan dari Bank NTT Cabang Bajawa bertujuan untuk menumbuhkan kesadaran membayar pajak khusus pajak bumi dan bangunan perdesaan dan perkotaan di kalangan ASN dan masyarakat Kabupaten Ngada pada umumnya. Selain itu dikatakan bahwa kegiatan tersebut juga mewujudkan ketaatan membayar pajak tepat waktu serta menumbuhkan sifat keteladanan ASN dalam membayar pajak di lingkungan masyarakat.
Baca Selengkapnya