• L
  • O
  • A
  • D
  • I
  • N
  • G
Tutup
Mau Cari Apa Hari ini
Dukung Percepatan Transformasi Digital dan Ketahanan Siber Layanan Sektor Keuangan, BSSN Fasilitasi Bank Pembangunan Daerah NTT dengan Sertifikat Elektronik BSrE
01 March 2023 16:08
0
0
117

Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) dan PT Bank Pembangunan Daerah Nusa Tenggara Timur (Bank NTT) menyepakati kerja sama pemanfaatan sertifikat elektronik Balai Sertifikasi Elektronik (BSrE) BSSN pada berbagai sistem elektronik Bank NTT. Kepala BSrE BSSN Jonathan Gerhad dan Direktur Utama Bank NTT Harry Alexander Riwu Kaho menandatanganani perjanjian kerja sama terkait hal tersebut di kantor pusat Bank NTT, Kupang, Nusa Tenggara Timur, Selasa (21/2/2023). Dalam kesempatan tersebut Harry menyampaikan rasa terima kasih dan apresiasi kepada BSSN seraya menyatakan harapan kemitraan yang dibangun dapat memberikan kekuatan baru bagi Bank NTT sebagai bank pembangunan daerah yang sedang gencar melakukan transformasi digital baik di sisi layanan maupun operasional.

“Kerjasama ini akan memberikan langkah pasti pada Bank NTT untuk naik level pada tata kelola maupun service quality (kualitas pelayanan), yang nanti akan berdampak pada banyak hal termasuk efisiensi dan peningkatan kinerja unggul,” kata Harry. Harry menyebut kerja sama tersebut menjadikan layanan konvensional yang masih ada bank kantor cabang pembantu Bank NTT di pelosok Nusa Tenggara Timur, beralih ke layanan elektronik, seperti cabang pembantu di Kecamatan Pantai Baru di Kabupaten Rote Ndao, dan Cabang Pembantu Elopada di Sumba Barat Daya. “Seperti diketahui, layanan konvensional membutuhkan birokrasi yang panjang dan lambat, tetapi dengan sistem elektronik, akan terjadi lompatan layanan yang memberikan kemudahan tanpa sekat dan batas waktu,” ungkap Harry.

Baca Selengkapnya

Anda suka berita ini ?
Berita Terkait
Kumpulan Berita Terkait
Bank NTT Berizin dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan & Bank Indonesia | Bank NTT merupakan peserta Lembaga Penjamin Simpanan
Copyrights © 2025 Bank Nusa Tenggara Timur